Cara membuat brownies dapat dikukus atau dipanggang sama enaknya tergantung dengan selera. Kali ini kami share kreasi membuat kue brownies dalam resep brownies coklat kopi.
Bahan :- 3 sdm kopi instan, larutkan dengan sedikit air
- 200 gram dark cooking chocolate, cincang
- 200 gram mentega
- 90 gram self raising flour
- 1 sdt vanili bubuk
- 30 gram cokelat bubuk
- 100 gram gula pasir
- 3 butir telur, kocok lepas
- 100 gram white cooking chocolate
- 50 gram mentega
- 90 gram gula pasir halus
- 50 gram milk cooking chocolate, lelehkan
- Tim cokelat hingga meleleh, angkat. Masukkan mentega, aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.
- Campurkan self raising flour, vanili, coklat bubuk, gula pasir dan telur, aduk hingga rata. Tambahkan larutan kopi dan cokelat, aduk hingga rata.
- Tuang adonan ke dalam loyang brownies yang telah diolesi dengan kertas roti dan diolesi margarin. Panggang di dalam oven dengan suhu 180° celsius selama 45 menit hingga matang. Angkat dan dinginkan.
- Tim coklat putih hingga meleleh, sisihkan. Kocok mentega dan gula pasir halus hingga lembut. Masukkan coklat leleh, aduk rata. Tuang adonan topping ke atas bownies, ratakan. Simpan dalam lemari es hingga topping mengeras.
- Masukkan milk chocolate ke dalam plastik segitiga, lalu semprotkan ke atasnya membentuk garis tak beraturan, biarkan hingga mengeras. Potong potong sesuai selera lalu sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar