Untuk mengetahui lebih lanjut seperti proses pembuatannya, dan apa saja bahan-bahan yang harus di sediakan, langsung simak saja berikut di bawah ini.
Bahan :
- 500 gram daging sapi
- 2 buah lobak, kupas, iris tipis, rebus emping goreng secukupnya
- 50 gram kacang kedelai, rendam di air panas hingga mengembang, goreng.
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 2 liter air
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt merica
- 1 1/2 sdm garam
- 1 sdt kaldu instan (jika suka)
- 1 batang serai, memarkan
- 3 cm jahe, memarkan
- 2 lembar daun salam
Rebus daging sapi bersama bumbu lainnya hingga daging empuk. Angkat dagingnya, potong dadu. Tumis bumbu yang di haluskan hingga harum. Masukkan kedalam air kaldu (air bekas rebusan daging).
Masukkan kembali daging sapi yang sudah di potong, biarkan mendidih kembali. Tata lobak dalam mangkuk. Tambahkan emmping, kacang kedelai, daun bawang, dan seledri. siram dengan kuah soto dan dagingnya. Sajikan dalam keadaan hangat dengan menambahkan sambal cabai rawit. Selamat mencoba. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar